Penerimaan Mahasiswa Baru

Selamat datang di Halaman

PMB Prodi Teknik Biomedis

Berikut ini adalah formulir pendaftaran untuk Prodi Teknik Biomedis UPY. Terimakasih

Sekilas tentang

Prodi Teknik Biomedis

Untuk mengetahui informasi tekait Penerimaan Mahasiswa Baru, dari proses seleksi sampai beasiswa apa aja sih yang ditawarkan Universitas PGRI Yogyakarta, yuk, mari kita simak halaman ini

Halo kak, jadi Teknik Biomedis itu adalah Prodi yang mempelajari tentang alat alat kesehatan kakak, jadi kami mempelajari bagaimana cara mendesain, membuat, dan merawat alat alat kesehatan kak.

Materi perkuliahan yg kami berikan itu gabungan antara materi materi di kedokteran dan teknik kakak.

Setelah lulus kakak bisa bekerja di Rumah sakit, perusahaan alat kesehatan, dan berwirausaha kak.

Teknik Biomedis merupakan multidisiplin ilmu yang berfokus pada penggunaan ilmu keteknikan  dalam bidang kesehatan. Keunggulan Prodi Teknik Biomedis UPY adalah :

1) Kuliah interaktif dan aplikatif dengan desain kurikulum Student Centre Learning dan Project Based Learning serta Hybrid Learning yang memanfaatkan kolaborasi perkuliahan di kelas dan online.

2) Konsentrasi bidang keilmuan yang berfokus pada pengembangan teknologi bioinstrumentasi dan rekayasa biomaterial untuk menyelesaikan permasalahan di bidang kesehatan.

3) Memiliki karakter keilmuan dalam bidang Teknik Biomedis didasari dengan nilai-nilai manajemen keselamatan.

4) Melakukan kajian pembelajaran melalui pendekatan entrepreneurship, sehingga mampu mendorong tumbuhnya jiwa entrepreneur mahasiswa.

5) Menjalin kerjasama dengan perguruan tinggi dan juga instansi lain pada tingkat nasional

PROSES SELEKSI

wahai kawula muda, berikut ini adalah gambar proses seleksi yang akan dilalui ketika mendaftar di UPY, semuanya dilakukan dalam satu akun dan di websitenya PMB UPY ya. jangan lupa untuk mengisikan Prodi Teknik Biomedis sebagai pilihan prodinya ya. Terimakasih.

Mau tahu lebih lanjut?

Oke, mimin tambah penjelasannya ya, di UPY itu secara garis besar ada 4 jalur masuk, yaitu:

 

1. Jalur Undangan

Jalur undangan dilakukan pada bulan Oktober hingga bulan Januari tahun selanjutnya. Calon mahasiswa yang berhak mendaftar melalui jalur ini adalah Siswa SMA/SMK/MA yang masih duduk di kelas XII dengan datang ke expo atau pameran pendidikan yang diselenggarakan UPY. Seleksi berdasarkan kuota tiap prodi, daerah asal calon mahasiswa, asal sekolah dan prestasi calon mahasiswa serta rekomendasi dari pihak sekolah dengan persyaratan tertentu.

 

2. Jalur Prestasi

Jalur prestasi dilakukan di bulan Februari hingga bulan April. Proses penelusuran calon mahasiswa yang berprestasi dengan cara mengirimkan surat pemberitahuan ke SMA/SMK/MA atau yang sederajat untuk dapat mengirimkan siswanya yang berprestasi untuk mendaftar sebagai calon mahasiswa baru di UPY melalui jalur prestasi. Jalur ini berlaku kepada Siswa SMA/SMK/MA yang masih duduk di kelas XII yang memiliki prestasi baik dalam bidang pendidikan seperti pernah menjuarai olimpiade mata pelajara, bidang olahraga maupun seni. Pada bulan April pendaftaran ditutup dan kemudian tim seleksi mahasiswa baru akan menyeleksi berdasarkan kuota program studi dan nilai calon mahasiswa.

 

3. Jalur Reguler / Mandiri

Jalur Mandiri dilakukan melalui 3 gelombang. Gelombang 1 dilaksanakan pada bulan Februari – April 2020. Gelombang 2 dilaksanakan pada bulan Mei - Juni 2020, dan Gelombang 3 pada Bulan Juli – Agustus 2020. Proses seleksi dilakukan dengan melakukan tes secara computer based yang dilakukan ketika calon mahasiswa melakukan pendaftaran dan bisa dilakukan setiap hari, dan, calon mahasiswa yang lolos tes tertulis akan mengikuti tahap selanjutnya tergantung program studi pilihan.

 

4. Jalur Beasiswa

Yups, yang terakhir adalah jalur beasiswa, selain beasiswa yang diberikan pemerintah, UPY juga memberikan beasiswa lho, diantaranya adalah:

  • Beasiswa Jalur Minat
  • Beasiswa Prestasi
  • Beasiswa bagi Tim PMB TA 2022/2023
  • Beasiswa bagi Anggota Pengurus OSIS
  • Beasiswa Anggota PGRI/Alumni/Anak Kandung dari Anggota PGRI
  • Beasiswa Anak Kandung karyawan / dosen UPY
  • Beasiswa UPY Peduli
  • Beasiswa Khusus Wilayah Indonesia Timur

Banyak banget kan, beasiswa yang ditawarkan oleh UPY, untuk informasi lebih lanjut mengenai beasiswa, kawula muda bisa langsung menghubungi pihak PMB UPY ya. 

Â